Virtual Class IoT - Internet of Things dan Embedded System | Rangkuman Ku
Internet of Things dan Embedded System
Tujuan Internet of Things (IoT)
Internet of Things (IoT) adalah suatu konsep dimana objek
tertentu punya kemampuan untuk mentransfer data lewat jaringan tanpa memerlukan
adanya interaksi dari manusia ke manusia ataupun dari manusia ke perangkat
komputer. Tujuan dari konsep Internet of Things (IoT) adalah menghubungkan
perangkat untuk bisa berinteraksi dengan manusia melalui koneksi internet.
Peran Internet of Things (IoT) dalam Embedded System
Konsep Internet of Things (IoT) memungkinkan sebuah embedded
system terhubung ke jaringan internet sehingga sistem tersebut dapat dikontrol
atau dimonitoring melalui perangkat dari jarak jauh.
Contoh Pemanfaatan Internet of Things (IoT) dalam Embedded System
Salah satu contoh pemanfaat Internet of Things (IoT) dalam
sebuah embedded system adalah konsep home automation, dimana pengguna dapat memonitoring
dan mengontrol segala peralatan rumah yang terhubung ke jaringan internet dari
jarak jauh.
Komentar
Posting Komentar